SUKSES BARENG #MukaManjaMentalBaja YUK!

Tips: Inspirasi Dandanan untuk Selfie

Untuk tampil maksimal saat selfie, sebaiknya ada beberapa bagian dari wajah yang kita tonjolkan. Mata dan bibir adalah bagian yang paling terlihat dan bisa kamu jadikan fokus untuk dandanan selfie.

Intip 5 inspirasi dandanan berikut yang bisa bikin ‘aset’ pada wajahmu lebih terlihat ‘wow’ saat selfie:


1. Bold Lipstick

Buat kamu yang pede dengan bentuk bibir, fokuskan saja dandananmu dengan menggunakan lipstik berwarna berani, seperti oranye, bright red, fuchsia atau bahkan deep purple.



2. Glowing Eyes

Riasan yang natural dan bercahaya bisa kamu dapatkan dengan membaurkan eyeshadow putih di sekitar mata, lalu percantik dengan maskara.



3. Winged Eyeliner

Untuk tampilan dramatis namun tetap kasual, coba aplikasikaneyeliner yang dibuat menebal ke arah luar. Biarkan sisa makeup terlihat natural, agar semua pusat dandanan ada pada matamu.



4. Graphic Eyeliner

Untuk tampilan yang berbeda dan cukup daring, coba dengan permainan eyeliner yang nggak biasa pada matamu. Kamu bisa mengaplikasikan dua atau tiga tumpuk winged eyeliner, lalu tambahkan aksen pada bagian bawah mata juga.



5. Classic Smokey

Tampilan mysterious saat selfie bisa kamu dapatkan dengan dandanan smokey eyes. Gunakan eyeshadow warna gelap di sekitar mata, lalu padukan dengan nude lipstik untuk kesan neo gothic.

Read Users' Comments (0)

0 Response to "Tips: Inspirasi Dandanan untuk Selfie"

Posting Komentar

>